Selasa, 28 Juli 2015

It's Time To Change !!

Tak terasa kini diriku sudah menjadi seorang mahasiswa. Inilah waktuku. Waktuku untuk berkarya, waktuku untuk mencurahkan segala pemikiran - pemikiran baruku, waktuku untuk berinovasi, serta yang terpenting adalah waktu untuk berubah. Ada sebuah kutipan motivasi menarik dari pahlawan kita yaitu Bung Karno : " Berikanlah aku seribu orang tua, niscaya akan kucabut semeru dari akarnya. Namun berilah aku segelintir pemuda, niscaya akan KUGUNCANGKAN DUNIA ". Dari sini sudah sangat jelas bahwa kaum muda adalah agen pembawa perubahan besar. Bahkan kita sebagai mahasiswa tidaklah cukup hanya berperan sebagai "Agen Perubahan" namun harus berperan sebagai "Pemimpin Perubahan", sehingga sangat jelas bahwa kita sebagai kaum muda juga harus bisa terus memperbaiki serta membuat perubahan - perubahan dalam diri kita sendiri terlebih dahulu ke arah yang lebih baik sebelum mengubah orang lain. Aku pun terus merenungi pepatah dari Bung Karno pada hari itu, hingga tak terasa fikiranku melayang jauh membawaku pada kenangan - kenangan penuh perjuangan saat SMA kelas XI dahulu.

"Dan, hilangin sifat berlebihanmu ! Itulah yang membuatmu kurang disukai"
"Kalau kamu kelas XI terus - terusan seperti ini, gak akan ada yang mau jadi temanmu"
"Kamu mau kayak gini terus ? Gak capek kamu terus - terusan gini ?"
Perkataan - perkataan dari sahabatku inilah yang memotivasiku untuk berubah saat kelas XI nanti. Saat kelas X, aku hampir tidak memiliki teman. Kalaupun punya, mungkin hanya 2 orang yang benar - benar menjadi teman, tak lain adalah Ilham dan Hafiz. Nampaknya kawanku Ilham sudah kelelahan untuk mengingatkanku manakala aku selalu bersikap berlebihan di kelas. Awalnya aku tidak menghiraukannya, namun lama - lama kurasakan sendiri apa yang dikatakan oleh sahabatku Ilham tersebut. Aku pun bertekad untuk memperbaiki nama baikku ketika kelas XI. Saat aku naik ke kelas XI, aku pun mulai membaca - baca buku motivasi, kepemimpinan, serta buku - buku yang mengajarkan bagaimana cara berhubungan sosial dengan baik. Aku pun mulai menyibukkan diriku di organisasi, yaitu di SKI '2 ( Sie Kerohanian Islam ) dan OSIS. Di SKI ini, aku belajar banyak hal. Mulai dari bagaimana berbicara yang baik, bagaimana cara berteman yang baik, serta bagaimana menjadi seorang pemimpin yang baik. Tidak hanya itu, bahkan di SKI ini aku banyak belajar pula ilmu agama yang sebelumnya belum pernah kudapatkan. Ditambah kegiatan - kegiatan di OSIS yang benar - benar melatihku untuk bisa bekerja sama dengan orang, melatihku bagaimana mengatur dan memimpin orang, serta melatihku untuk berfikir analitis dan logis. Saat itu, aku pun mulai membuat targetan - targetan kecil dari keseharianku yang jika aku ingat - ingat saat ini hal tersebut terkesan kurang penting, namun itu semua membuatku berubah menjadi lebih baik. Pertama - tama saat itu aku mentarget bisa bersahabat minimal dengan 10 orang teman sekelasku ( kurang penting kan target kayak ginian, hehehehe :p ) dan alhamdulillah tercapai lebih dari itu. Kemudian berlanjut aku mentarget diriku bisa presentasi dan berbicara di depan umum secara menarik. Target ini pun tercapai, karena sewaktu itu aku berhasil menjadi PJ ( Penanggung Jawab ) kelas untuk menampilkan drama 10 November di sekolah serta bisa menjadi ketua panitia liburan kelas. Dari situlah aku juga belajar untuk memimpin rapat, public speaking, serta membuat perencanaan. Lalu pencapaian terbesarku adalah saat aku ditunjuk menjadi ketua panitia event terbesarnya SKI'2 yang tak lain adalah SMC ( SMADA MUSLIM COMPETITION ) 2013 yang lingkupnya adalah Jawa Timur. Itulah saat - saat dimana aku banyak menemukan permasalahan baru, namun itu menjadi pembelajaran yang sangat berharga bagiku. Diriku yang dahulunya hanya dipandang sebelah mata , kini bisa menjadi ketua panitia, fikirku pada saat itu. Bukan bermaksud untuk sombong, namun saat itu aku merasa itulah tantangan terbesar dan terbaru dalam hidupku. Perjalanan hidup ini tidak hanya memberiku wawasan tentang bagaimana aku bisa berteman baik dengan teman - temanku, namun perjalanan hidup ini juga telah mengubah diriku yang semula "Study Oriented" menjadi seorang "Organisatoris", yang semula tidak punya teman menjadi punya teman, yang semula diremehkan menjadi lebih dihargai.

Masih banyak memori - memoriku dahulu yang tak bisa kuceritakan satu persatu disini, dan aku sadar saat itu bahwa lamunanku terlalu jauh. Sulit memang membuat suatu perubahan, namun akan timbul suatu kebanggaan manakala kita berhasil mewujudkan perubahan tersebut dengan keringat kita sendiri. Aku dapat merasakan gairah semangat itu kembali sesaat setelah aku mengingat masa laluku. Kemudian, aku pun kembali berfikir tentang keadaan diriku saat ini ketika sudah jadi mahasiswa. Saat ini aku merasa tidak punya lagi semangat untuk berbenah diri, apalagi semangat untuk memulai perubahan besar. Aku merasa bahwa diriku sudah menguasai berbagai macam ilmu, hingga membuatku malas untuk menjalani kehidupan sehari - hariku dalam perkuliahan.

Aah, apa yang kufikirkan ? Sebodoh itukah pemikiranku ? Sesombong itukah diriku ? Tiba - tiba saja aku mendengar seperti ada yang membisikkan demikian. Ya, aku sudah kelewat sombong. Aku sudah kelewatan sampai - sampai berfikir bahwa diriku ini sudah menjadi pribadi yang baik yang tidak perlu berbenah diri. Dulu saja bisa membuat perubahan besar dalam diri, kenapa sekarang tidak ??????????????

Hari ini juga kugoreskan dengan penaku, dan kubisikkan sebuah kalimat kedalam diriku..
IT'S TIME TO CHANGE !!!


- Ditulis dalam sebuah perenungan -

Tidak ada komentar:

Posting Komentar